Telah Terlaksana MAQBUL (Majelis Qur’an Bulanan)

Bagikan
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram

Ahad, 15 Agustus 2021 telah terlaksana MAQBUL (Majelis Qur’an Bulanan), yang diisi oleh Ustadz Muhammad Fajar Hidayat, S. Pd.I, Ahf, dengan tema “BelajarTempo Bacaan Al Qur’an Saat Tilawah”.

Alhamdulillah kegiatannya berjalan dengan lancar, meskipun dilaksanakan dengan daring/online, namun tak menyurutkan semangat peserta untuk menyimak dan mendengarkan materi yang disampaikan oleh Ustadz Fajar.

Dalam kajian MAQBUL kali ini, secara garis besar mengutip perkataan Al imam ibnu Jazariy dalam thayyibah, mengatakan ” Dan Al qur’an dibaca dengan Tahqiq, Hadr dan Tadwir dan semuanya berittibah”. Dengan suara yang bagus (Tahsin), dengan dialek arab, Tartil (Khusyu dan Tadabur), Tajwid (Menyempurnakan haq dan mustahaq) dan bahasa arab yang paling fasih”.

Oleh karena itu, untuk kita yang masih dalam proses belajar Al qur’an alangkah baiknya menggunakan tempo yang tahqiq agar makhroj dan sifatnya terpenuhi. Selain itu, agar kita khusyu dalam membacanya dan berusaha mentadaburi setiap makna lafaz yang kita baca.

Semoga bermanfaat dan bisa dipraktekan ilmunya agar terbiasa ketika membacanya.

Kira-kira tema kajian MAQBUL selanjutnya apa lagi yaa?

Yuk, ikuti terus kajian MAQBUL nya.

Hubungi Kami

Subscribe Channel Kami

Copyright © 2021 Simaq- Pusat Belajar Al Qur'an

Home

Wakaf

Program

Donasi

Sejarah

Visi & Misi

Management

Salam Pimpinan

Kontak Kami

Laporan

Tahsin

Tahfizh

Private

Event

Akademi

Galerry kegiatan