Kematian

kematian
Bagikan
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram

Kematian adalah sebuah tragedi yang menyayat hati
Memberi luka yang dalam kepada setiap insan yang sedang meratapi kepergian orang yang ia cintai
Kematian memang selalu datang tanpa permisi
Membuat insan seolah tak percaya kala kematian tiba-tiba datang menjemput mereka yang ia cintai

Sejak di ciptakannya nabi Adam si manusia pertama di muka bumi ini
Kematian tetaplah menjadi rahasia Ilahi hingga hari ini
Siap tidak siap, suka atau tidak suka
Kematian akan tetap bertandang ke rumah setiap insan yang ajalnya telah tiba.

Lalu mengapa insan manusia masih banyak yang berleha-leha di dunia ini
Padahal pada akhirnya dunia ini akan ia tinggalkan
Dan sungguh dunia ini hannyalah fatamorgana yang melalaikan
Maka janganlah tertipu olehnya

Karena kematian tetaplah kematian yang pasti hadirnya
Karena kematian adalah satu hal yang telah Tuhan torehkan di buku ajaib-Nya
Karena kematian adalah kepastian yang tidak ada siapa pun yang bisa mengundurkan waktunya walau sedetik pun
Maka sudahkah kita menyiapkan bekal untuk menghadap sang kematian, yang bisa saja tiba-tiba datang menjemput jiwa kita

Oleh : Zoya Azura

Hubungi Kami

Subscribe Channel Kami

Copyright © 2021 Simaq- Pusat Belajar Al Qur'an

Home

Wakaf

Program

Donasi

Sejarah

Visi & Misi

Management

Salam Pimpinan

Kontak Kami

Laporan

Tahsin

Tahfizh

Private

Event

Akademi

Galerry kegiatan